Pages

Senin, 14 November 2011

Khas Tahu

Tahu Gejrot
Tahu Gejrot merupakan makanan khas kota udang, Cirebon. Makanan berupa tahu yang di potong kecil-kecil ditaruh di atas piring kecil terbuat dari tanah liat kemudian disajikan dengan bumbu gula merah, cabai serta bawang merah dan bawang putih yang diulek. Jenis tahu yang digunakan adalah semacam tahu Sumedang tapi agak berbeda sebab isinya jauh lebih sedikit sehingga terlihat kosong. Cara makannya pun unik yaitu ditusuk dengan biting (potongan lidi).
Mengapa diberi nama tahu gejrot? Sebab bumbu cair yang digunakan sebagai penyedap dialirkan lewat botol dengan cara diguncangkan sehingga timbul bunyi “gejrot” berulang kali.
Para pedagang tahu gejrot ini biasanya menggunakan pikulan bagi penjual laki-laki untuk membawa barang dagangannya. Atau menggunakan tampah yang diusung di atas kepala bagi penjual wanita. Para pedagang tahu gejrot sangat mudah ditemui di sekitar kota Cirebon karena termasuk makanan ringan yang cukup populer. Di kota besar seperti Jakarta pun tahu gejrot tidak sulit untuk ditemukan.




0 komentar:

Posting Komentar

 
Copyright (c) 2010 tahu gejrot mantap. Design by WPThemes Expert
Blogger Templates by Buy My Themes.
Free SpongeBob ani Cursors at www.totallyfreecursors.com